dalam Perspektif Kristiani
Malam itu pukul 19.30 WIB tepat, FORDIS (Forum Diskusi) kegiatan rutin KKMK KAJ (Kelompok Karyawan Muda Katolik Keuskupan Agung Jakarta) setiap hari Senin di Gedung Karya Pastoral lantai III, Katedral dimulai. Fordis pada tanggal 17 September 2007 kali ini, mengangkat tema mengenai Kesetaraan Gender, yang dibawakan oleh seorang tokoh Top Novelis Indonesia yang sudah mengarang Novel lebih dari 90 novel, pengarang puluhan makalah, pembicara di berbagai seminar dan wakil dari WKRI (Wanita Katolik Republik Indonesia) di Kantor Menteri Pemberdayaan Wanita. Seorang wanita yang sederhana dan luar biasa ini biasa dipanggil Ibu Maria (bukan Maria ibu Yesus loh, red) nama lengkapnya Ibu Maria A. Sardjono. Ibu yang berdomisili di daerah Jatibening (termasuk wilayah Paroki St. Leo Agung), membawakan fordis kali ini dengan suasana serius tetapi santai. Beliau mengatakan bahwa kesetaraan yang dimaksud di sini bukan bermaksud untuk meng-kontroversi antara pria dan wanita, akan tetapi lebih ke arah sisi human being. Bagaimana kita tidak men “jenis kelamin” kan pekerjaan, jabatan, profesi, peralatan , warna dan lain sebagainya. Nah, di sini audience dapat belajar banyak mengenai kesetaraan gender dari kacamata iman kristiani. Ibu Maria juga menggunakan beberapa ayat – ayat di Alkitab yang mendukung materi yang disampaikan. Hingga tanya jawabpun terjadi ketika Ibu Maria selesai memberikan materi. Audience sangat antusias bertanya mengenai hal – hal yang mungkin selama ini pemahaman mengenai kesetaraan gender agak kurang atau mungkin belum banyak mendapatkan informasi yang membahas mengenai kesetaraan gender. Acara selesai sekitar pukul 21.30 WIB, diakhiri dengan foto bersama (Cheeeesseeeee..... :-) ayo senyum semua, jangan sampai ada yang cemberut ya.....) dan pemberian kenang – kenangan oleh Bapak Hengky Gosyanto kepada Ibu Maria. Dan kali ini, penulis diberi kesempatan untuk menjadi MC (duh, senangnya diberi kesempatan belajar). Wah, luar biasa banget ya, kita menjadi mengetahui banyak hal kalau ikut fordis setiap hari Senin. So, saya mengajak teman – teman sekalian seluruh karyawan muda katolik yang ada di Jakarta, Tangerang dan Bekasi untuk datang rame – rame ke fordis, ajak teman yang lainnya yaaa....... agar kita dapat bertumbuh dan berkembang bersama – sama di KKMK. Tetap semangat dan Tuhan memberkati setiap karya dan usaha kita. Amin. (florentina)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar